loading...
General Manager Motorcycle Sales, Marketing, & Logistic DAM, Lerri Gunawan mengatakan, Kompetisi Safety Riding ini diselenggarakan sebagai salah satu upaya untuk melahirkan duta keselamatan berkendara di kalangan Komunitas sepeda motor Honda. Hal ini dilakukan untuk terus memperkuat komitmen kami dalam mengkampanyekan keselamatan berkendara bagi seluruh lapisan masyarakat.
"Tidak hanya menjadi duta keselamatan berkendara, pemenang di kompetisi tingkat regional berkesempatan untuk mewakili Jawa Barat di ajang Kompetisi Safety Riding tingkat Nasional yang akan diselenggarakan oleh PT Astra Honda Motor,” ujar Lerri.
Baca Juga:
Ajang adu skill berkendara ini terbagi menjadi 2 kategori diantaranya kelas Komunitas khusus Pria menggunakan Honda CB150R Streetfire dan khusus Wanita menggunakan Honda Vario 150.
Pada kompetisi tingkat regional ini, terdapat 38 peserta perwakilan Paguyuban sepeda motor Honda dibawah naungan Ikatan Motor Honda Jawa Barat (IMHJB), diantaranya 30 peserta pria dan 8 peserta wanita. Terbagi ke dalam 3 tahapan seleksi yang sangat ketat, setiap tahapan seleksi yang dilakukan memiliki tingkat kesulitan dan soal yang berbeda-beda untuk menguji kompetensi setiap pesertanya.
Sistem seleksi yang dilakukan menggunakan sistem gugur sehingga ketika peserta yang tidak lolos di tahap satu tidak dapat melanjutkan ke tahap berikutnya. Di tahap kedua, terpilih 15 peserta pria dan 4 peserta wanita yang kembali harus menyelesaikan seleksi cukup ketat untuk bisa masuk ke tahap selanjutnya.
Pada seleksi tahap akhir (26/2) melahirkan duta keselamatan berkendara terbaik dimana terpilih 2 orang perwakilan komunitas pria yaitu Amizar Maas dari Komunitas Honda Vario Rider Club Cimahi dan Irpan Sopyan dari Honda Streetfire Club Sukabumi, serta 2 orang perwakilan komunitas wanita yaitu Ulfah Nurochmah dari Bandung CRF dan Ajeng Yulia dari Widya Dirgantara Racing Club. Para pemenang ini juga akan mewakili DAM untuk di Kompetisi Safety Riding Nasional kategori Komunitas pada bulan Juli mendatang.
“Sangat bangga mendapatkan kesempatan untuk mewakili Jawa Barat diajang kompetisi safety riding tingkat Nasional di kategori komunitas. Saya akan berjuang untuk bisa memberikan prestasi terbaik di kompetisi yang diselenggarakan oleh AHM,” kata Amizar.
Bagi Ulfah, mengikuti seleksi kompetisi tingkat regional merupakan pengalaman pertama kalinya untuk bisa beradu skill berkendara dengan bikers wanita lainnya. Menghadapi Kompetisi Nasional nanti saya akan terus berlatih dan berusaha untuk dapat memberikan hasil yang maksimal.
(wbs)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "DAM Gelar Kompetisi Safety Riding Regional untuk Komunitas"
Post a Comment