Search

Tips agar Anak Tidak Kecanduan Gadget

JAKARTA - Meningkatnya penggunaan gadget di zaman sekarang sudah memunculkan kerisauan tersendiri mengenai dampak negatif dari penggunaannya yang berlebihan, apalagi pada anak-anak. Baca Juga: Mewaspadai Cita Rasa Dunia: Indah tapi Beracun

Pengamat gadget Lucky Sebastian, mengtakan, tips agar anak tidak kecanduan gadget, disarankan untuk dimulai dari orang tuanya. Karena anak-anak akan mengikuti pola kebiasaan orang tua. BACA JUGA - Hebat! Tanpa Diperiksa LAPAN Tahu Detail Meteor yang Jatuh di Medan

"Jika orang tua melarang tapi orang tua juga terus menatap gadget, pelarangan ini cenderung tidak akan berhasil. Jadi pertama orang tua harus memberikan contoh sesuai yang dianjurkannya," kata Lucky melalui pesan singkat, Sabtu (21/11/2020).

Orang tua harus lebih banyak bicara tatap muka secara langsung dengan anak, bertukar pikiran, dan membatasi waktu penggunaan gadget yang dilaksanakan betul-betul.

Baca Juga:

"Misal hanya boleh menggunakan smartphone selama 1 jam setelah selesai mengerjakan tugas sekolah, setelah makan, sesudah itu berangkat tidur," tuturnya.

Tetapkan area bebas gadget, di mana semua anggota keluarga tidak boleh menggunakan gadget, seperti saat makan bersama di ruang makan, dan jangan dilanggar

Selain itu, perbanyak aktivitas di luar rumah yang melibatkan anak, seperti bermain di halaman, berjalan-jalan, menugaskan anak membawa jalan-jalan binatang peliharaan, atau berlibur bersama saat akhir pekan keluar rumah tanpa anak membawa gadget

Gunakan juga aplikasi yang dikembangkan untuk orang tua memantau berapa lama anak menggunakan gadget dan melakukan apa saja dengan gadgetnya.

"Ini bisa secara dini untuk orang tua mengarahkan anak menggunakan gadgetnyalebih berhati-hati," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Tips agar Anak Tidak Kecanduan Gadget"

Post a Comment

Powered by Blogger.