Search

Google Assistant Bisa Baca dan Terjemahkan Konten Web dalam 42 Bahasa

loading...

MOUNTAIN VIEW - Dalam ajang Consumer Electronics Show (CES) 2020, Google memperkenalkan kemampuan baru Google Assistant yakni membacakan isi keseluruhan website untuk pengguna.

Kini fitur yang diberi nama "Read it" ini resmi digulirkan secara global. Read it akan hadir di semua perangkat Android dengan OS Android versi 5 atau yang lebih baru. Namun penyalurannya dilakukan secara bertahap.

Untuk menggunakan fitur ini, pengguna cukup buka website kemudian katakan “Hey Google, read it” atau "Hey Google, read this page" agar Asisten membaca teks di layar ponsel.


Pengguna juga dapat mengubah kecepatan membaca dan memilih dari beberapa suara. Untuk membantu pengguna mengikuti, browser akan secara otomatis menggulir halaman dan menyorot kata-kata saat dibacakan.

Baca Juga:

Fitur Read It bisa membacakan teks dalam 42 bahasa. Pengguna juga bisa menggunakan opsi "translate" untuk menerjemahkan teks di website sebelum mendengarkan.

"Dengan pengalaman baru ini, kami berharap dapat menghilangkan hambatan bahasa dan membantu berbagai orang mengakses informasi dari web dengan lebih mudah," tulis Google dikutip dari blog resminya, Jumat (6/3/2020).

(mim)

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Google Assistant Bisa Baca dan Terjemahkan Konten Web dalam 42 Bahasa"

Post a Comment

Powered by Blogger.