Search

Spesifikasi Tablet Murah Samsung Galaxy Bocor di Dunia Maya

loading...

SEOUL - Galaxy Tab A 8 (2019) merupakan tablet Android ramah kantong Samsung berikutnya yang diperkirakan akan diluncurkan bulan ini. Ini bukan satu-satunya tablet yang dimiliki Samsung, tapi pasti yang termurah berdasarkan lembar bocoran spesifikasi.

Selain gambar-gambar yang diterbitkan baru-baru ini oleh Winfuture.de, banyak detail tentang spesifikasi tablet juga bocor. Laman Phone Arena mengutarakan, belajar dari web Jerman tersebut, Galaxy Tab A 8 (2019) akan ditenagai oleh prosesor quad-core 2GHz quad-core 2GHz low-end yang dipasangkan RAM 2 GB dan penyimpanan internal 32 GB yang dapat diperluas.

Seperti namanya, tablet memiliki layar LCD 8 inci dengan rasio format 16:10. Ada juga kamera 8 MP di bagian belakang yang terbilang cukup besar untuk tablet. Sayangnya, kamera selfie-nya hanya 2 MP. Bahkan untuk ukuran standar tablet entry-level, ini jelas mengecewakan.

Baca Juga:

Kabar baiknya, tablet ini akan menampilkan dukungan 4G LTE, port audio 3.5mm, dan baterai 5.100 mAh. Galaxy Tab A 8 (2019) akan tersedia untuk pembelian dalam warna abu-abu perak dan hitam dengan harga yang belum diungkap.

Tampaknya, Samsung akan mengirimkan tablet dengan Android 9.0 Pie dalam beberapa hari mendatang. Kita tunggu saja.

(mim)

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Spesifikasi Tablet Murah Samsung Galaxy Bocor di Dunia Maya"

Post a Comment

Powered by Blogger.