
loading...
Mazda rupanya memberikan sentuhan untuk sektor mesin pada model terbaru CX-6. Dimana mesin terbaru memiliki kapasitas lebih besar yakni Skyactiv G berkonfigurasi 4 silinder berkapasitas 2.5 liter.
Sektor pacu tersebut diatas kertas di klaim mampu meletupkan tenaga sebesar 226 hp dengan torsi maksimum mencapai 420 Nm. Seluruh tenaga akan disalurkan menggunakan transmisi manual 6 percepatan.
Mazda juga memberikan pilihan mesin dengan kapasitas kecil yakni varian diesel skyactiv D berkapasitas 2.2 liter. Kemampuan mesin peminum bahan bakar solar ini diklaim memiliki tenaga 169 hp dengan torsi 420 Nm. Kecepatannya pun dikawinkan dengan transmisi manual 6 percepatan.
Urusan teknologi Mazda tentu tak pelit, dimana pesaing CR-V ini dibekali teknologi G-Vectoring Control (GVC). Hadirnya fitur ini akan memberikan pengendalian yang mudah bagi pengemudi saat melakukan manuver.
Adapula teknologi Advanced Smart City Braking Support (SCBS), speedometer TFT, lampu-lampu LED, dan AC climate-control. kamera 360-derajat, dan head-unit display touchscreen, kerennya fitur ini bisa terhubung langsung pada smartphone.
(wbs)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Mazda Keluarkan Teaser CX-6, Tampilan Lebih Menggoda"
Post a Comment