Search

Oppo Reno 4 di Indonesia Pakai Otak Snapdragon 720G

loading...

JAKARTA - Oppo akhirnya mengungkap chipset yang akan menjadi otak dari ponsel terbarunya Oppo Reno 4. Berbeda dengan versi China yang menggunakan chipset Snapdragon 765G, Oppo Reno 4 versi Indonesia akan menggunakan Snapdragon 720G.

"Seperti yang sudah diungkap di awal kemunculan Oppo Reno 4 di Indonesia, kemungkinan akan ada perbedaan spesifikasi dengan versi China. Dan hari ini terbukti, Reno 4 pakai Qualcomm Snapdragon 720G," kata PR Manager Oppo Indonesia Aryo Meidianto dalam konferensi pers, Rabu (29/7/2020)..(Baca juga:Cadas, Bahlil Tekankan Tak Boleh Ada PHK di Industri Padat Karya)

Baca Juga:

Otak Snapdragon 720G diklaim membuat seri Reno 4 mampu meningkatkan performa CPU hingga 25,5% dan GPU 44,8% dibandingkan seri perangkat Reno sebelumnya.

Di sisi perangkat keras, kehadiran prosesor Qualcomm Snapdragon 720G akan membantu performa Reno4 dalam menjalankan fitur-fitur kecerdasan buatan yang terintegrasi di dalamnya.

Fitur dan performa andal tersebut juga didukung oleh perangkat lunak terbaru ColorOS 7.2 yang berbasis Android 10.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Oppo Reno 4 di Indonesia Pakai Otak Snapdragon 720G"

Post a Comment

Powered by Blogger.