Search

Bukan Mobil Listrik Biasa, Sony Vision-S Siap Kejutkan Produsen Automotif

loading...

TOKYO - Sony mengejutkan banyak orang di ajang CES 2020 dengan meluncurkan prototipe mobil listrik. Saat itu pihak Sony tidak bermaksud membuat Vision-S untuk digunakan di jalanan umum.(Baca: Mesir Terima Lima Jet Tempur Rusia Sukhoi Su-35 Meski AS Marah)

Sony mengatakan mereka menciptakan prototipe Vision-S awalnya hanya untuk memamerkan teknologi yag mereka miliki kepada produsen mobil. Namun tampaknya, Sony kini tertarik untuk benar-benar menjadikan mobil ini untuk diproduksi.

Baca Juga:

Terbaru, Sony akan segera melakukan uji coba mobil konsep Vision-S. Mobil sedan bertenaga listrik itu kabarnya akan mengaspal akhir tahun ini.

Dalam sebuah unggahan video di YouTube, perusahaan mengungkap dalam deskripsi bahwa Vision-S telah tiba di Tokyo, dan kendaraan prototipe ini juga sedang dalam pengembangan untuk pengujian.

"Vision-S Prototype telah tiba di Tokyo untuk memajukan teknologi penginderaan dan audio kami. Kendaraan prototipe ini juga sedang dalam pengembangan untuk pengujian jalan umum tahun ini," kata Sony dikutip dari Engadget, Kamis (30/7/2020)

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bukan Mobil Listrik Biasa, Sony Vision-S Siap Kejutkan Produsen Automotif"

Post a Comment

Powered by Blogger.