Search

Si Biru Tangguh dan Ramah Lingkungan

loading...

PANASONICmerilis rangkaian produk AC tangguh terbaru yaitu si-BiRU dengan 4 tipe AC yang diklaim memiliki banyak kelebihan untuk membantu masyarakat Indonesia dalam menjalani kehidupan yang lebih baik.

Selama 100 tahun terakhir, Panasonic selalu berinovasi dalam menghadirkan solusi teknologi bagi masyarakat di seluruh dunia. “Seiring dengan terus berkembangnya ekonomi kelas menengah di Indonesia, pasar AC di Indonesia juga terus bergerak pesat,” ujar President Director PT Panasonic Gobel Indonesia Seigo Saifu.

Untuk itu, lanjut dia, Panasonic selalu ber upaya menghadirkan kehidupan yang lebih baik, sesuai dengan tagline peru sahaan, A Better Life A Better World. “Melalui pengalaman 60 tahun di dunia bisnis AC, kini Panasonic hadir untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia dengan AC tangguh, si-BiRU.” imbuhnya.

Mengusung produk yang tahan lama, antikarat, nyaman, serta dapat diandalkan, rangkaian produk si-BiRU yang tangguh hadir dengan berbagai teknologi terbaru dari Panasonic. Si-BiRU melambangkan beragam keunggulan.

Diaman B berarti bandel, tangguh di tegangan listrik rendah. ‘’AC si-BiRU mampu beroperasi pada tegangan listrik yang tidak stabil dan rendah hingga 160V, selain itu hemat listrik,’’terang Seigo Saifu. Sedangkan i melambangkan irit konsumsi listrik.

AC Panasonic ini sudah tersertifikasi dan meraih efisiensi energi paling tinggi dengan rating bintang empat dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) sehingga menghasilkan pendinginan yang cepat dan disertai dengan konsumsi listrik yang hemat.

Sedangkan R berarti Ramah Lingkungan, dimana AC Panasonic ini menggunakan Refrigerant 32 generasi baru yang lebih ramah lingkungan dan tidak merusak lapisan ozon dan lebih cepat dingin. Sedangkan U memiliki arti Umur Panjang, karena AC ini juga tangguh melawan korosi.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Si Biru Tangguh dan Ramah Lingkungan"

Post a Comment

Powered by Blogger.